Overview
RSTP konsepnya kurang lebih sama dengan STP yaitu berfungsi menyediakan redundansi link pada jaringan. Perbedaan yang mencolok adalah waktu konvergensi yang lebih cepat. Jika menggunakan STP maka waktu yang dibutuhkan untuk konvergensi adalah sekitar 30-50 detik. Tetapi jika menggunakan RSTP hanya membutuhkan waktu 6 detik untuk konvergensi. Jadi ketika terdapat kegagalan link pada switch, maka RSTP lebih cepat melakukan konvergensi.
RSTP (802.1w) Peran Port
- Root Port
- Designated Port
- Alternate Port
- Backup Port
RSTP (802.1w) Kondisi Port
- Discarding
- Learning
- Forwarding
RSTP (802.1w) Tipe Port
- Edge Port
- Point-to-Point Port
Konfigurasi
Buat topologi seperti di atas. Biarkan konfigurasi default yang masih berjalan. Dengan kata lain konfigurasi default yang otomatis berjalan adalah STP. Kemudian lakukan ping dari PC-12 ke PC-11.
c:\> ping -t 192.168.1.11
Kemudian putus kabel yang menghubungkan S1 dengan S2. Dan lihatlah pada perintah ping yang dilakukan tadi. Maka akan terjadi RTO beberapa kali kemudian setelah itu baru tersambung lagi.
Sekarang lakukan konfigurasi RSTP.
S1(config)# spanning-tree mode rapid-pvst
S2(config)# spanning-tree mode rapid-pvst
S3(config)# spanning-tree mode rapid-pvst
Kemudian lakukan hal yang sama seperti sebelumnya. Lakukan ping dari PC-12 ke PC-11.
c:\> ping -t 192.168.1.11
Kemudian putus jalur koneksi yang menghubungkan Switch S1 dengan S2. Kemudian lihat pada ping. Maka tidak terjadi RTO dengan kata lain, konvergensi jaringan setelah terputus dan hidup kembali terjadi lebih cepat dibandingkan dengan STP.
LANJUTKAN BACA MATERI LENGKAP
mantap men