27. PYTHON (Fungsi & Modul) – Fungsi sebagai Objek

Belajar Bahasa Python Lengkap

Fungsi dibuat atau dibentuk berbeda dengan variabel. Tetapi fungsi dapat dijadikan nilai dari sebuah variabel.

def perkalian(a,b):
	hasil = a*b

	return hasil

kali = perkalian
print(kali(10,8))
=====>
80
=====>

Pada potongan kode di atas, fungsi perkalian dijadikan nilai dari variabel kali. Sekarang kali dapat digunakan untuk memanggil fungsi perkalian.

Fungsi juga dapat dijadikan sebagai argumen dari fungsi lain. Contoh di bawah ini, fungsi tambah dijadikan sebagai argumen dari fungsi perkalian.

def tambah(a,b):
	return a+b

def perkalian(fungsi,x,y):
	return fungsi(x*y, x*y)

print(perkalian(tambah,3,5))
=====>
30
=====>

LANJUTKAN BACA MATERI LENGKAP


Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.